Merdeka !
Sesepuh kampung Kajen, sekaligus Ketua RT 01/RW 11 Kajen, Bapak H. Oemartopo nampak bersemangat menyambut acara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 63 di kampung Kajen.
Ditemui oleh Bambang Haryanto, blogger Kajen, beliau memberikan banyak pesan. Walau mengaku dalam keadaan kurang sehat, beliau tetap bersemangat layaknya pejuang di masa perjuangan.
Usianya yang melampui angka 70 tahun, pengalamannya sebagai budayawan, dalang dan etnomusikolog yang kenyang dengan perjalanan mengelilingi dunia, mampu memberikan kepada kita wawasan yang berharga. Terutama bagi warga Kajen dan warga Indonesia dalam mengarungi masa depan.
Dalam kesempatan bersejarah itu, beliau menitip pesan kepada warga Kajen untuk tabah dan tawakal dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Serta tetap berjuang mengisi kemerdekaan. Bukan dengan perang lagi, tetapi dengan bekerja dan berkarya.
Seperti isi pesannya tahun lalu, beliau tetap konsisten bahwa bangsa dan negara ini harus diselamatkan dari ancaman para koruptor. Mereka-merekalah itu yang berpotensi menenggelamkan negara dan bangsa Indonesia. Diharapkan bangsanya semakin cerdas dan berani memerangi penyakit bangsa yang kronis ini. Saya mendukung diberlakukannya hukuman mati bagi koruptor, tegasnya. Generasi muda harus menjadi bagian untuk memerangi ancaman besar satu ini.
Merdeka !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar