Kamis, 14 Februari 2008

Kunthil Telah Pergi

Kurir Kajen Telah Tiada. “Kajen kehilangan penyebar informasi,” begitu kata Bapak Suroto, Ketua Lingkungan (Kaling)Kajen. Juga seseorang yang sering ditemui para peronda. Ia merujuk warga Kajen yang rajin menyambangi rumah per rumah untuk mengabarkan bila ada warga Kajen yang kesripahan. Warga termaksud bernama Sudarsono (foto) atau yang berjulukan akrab di kampung dengan sebutan Kunthil.

Kunthil yang kelahiran Wonogiri 10 Januari 1956 itu telah dipanggil Sang Pemilik Kehidupan, Rabu Legi, 13 Februari 2008, jam 14.00. Dalam upacara mengantar pemakaman pria berusia 52 tahun itu, Bapak Sularto, BA yang sehari-harinya menjabat sebagai Ketua RW XI Kajen, mewakili fihak keluarga. Juga hadir dan memberikan sambutan adalah Lurah Giripurwo, Bapak Marsudi, SIP.

Sementara itu Bapak Slamet Sadono sebagai pemuka agama di Kelurahan Giripurwo yang memimpin upacara di pemakaman, mengharap keluarga yang ditinggalkan tetaplah tabah dan tawakal. Keluarga itu adalah Ibu Suyati Soleman (orang tua), beserta Sudarso, Agus Daryono, Daryanto, Joko Sudarno dan Sutiyarso.

Diiringi doa keluarga besar dan warga Kajen Rt 01/XI, Sudarsono dimakamkan di Pemakaman Umum Kajen, Kamis Pahing, 14 Februari 2008. Selamat beristirahat disisiNya, Mas Darsono. Doa seluruh warga Kajen mengantar kepergianmu. (Bambang Haryanto).

kkk

1 komentar:

Ronnie mengatakan...

Saya turut berduka cita untuk warga Kajen yang telah ditinggalkan sang Kurir Kajen, saya sewaktu di Kajen akrab dan sering bertemu dengan beliau. Salam untuk keluarga dan warga Kajen tercinta. I LOVE KAJEN. http:// www.ronnyfatma.co.cc/