Selasa, 19 Februari 2008

Istirahat Dalam Damai : Yohanes Suyanto HS

Warga Sanjaya. “Asalnya dari tanah, kembalinya juga menjadi tanah,” demikian pengantar Bapak Ag. Soegino ketika memimpin upacara pemakaman secara Katholik bagi jenazah Bapak Yohanes Suyanto HS. Beliau meninggal dunia dalam usia 58 tahun, pada hari Selasa Pahing, 19 Februari 2008, Jam 06.15 di rumah Kajen Rt 01/RW X Giripurwo, Wonogiri.

Bapak Drs. A.K. Djaelani yang mewakili fihak keluarga dalam upacara pelepasan jenazah, mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada semua pelayat yang telah sudi hadir memberikan tanda cinta juga rasa kehilangan atas wafatnya almarhum. Tidak lupa atas nama keluarga, beliau memohonkan maaf yang sebesar-besarnya apabila ketika hidupnya almarhum telah berbuat kekhilafan. Dalam kesempatan menyampaikan ucapan tersebut Bapak Drs. A.K. Djaelani didampingi putra almarhum, Thomas Joko Susilo dan Paulus Bambang Sumardi.

Sementara itu Sekretaris Kelurahan Giripurwo, Bapak Syarif Usman, yang mewakili keluarga besar warga Kalurahan Giripurwo menyatakan ikut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya bagi keluarga yang ditinggalkan. Yaitu Ibu Sri Endang Winarni (istri), juga putra/putri meliputi Th. Yayuk Sri Utami-Sugeng, Thomas Joko Susilo dan Paulus Bambang Sumardi beserta cucu.

Jenazah Bapak Yohanes Suyanto HS dimakamkan di Pemakaman Umum Lomanis, Giripurwo, tanggal 19 Februari 2008, Jam 13.00. Turut berduka cita antara lain warga keluarga besar lingkungan Kajen Rt 01/RW XI Giripurwo dan juga keluarga besar lingkungan Sanjaya Paroki St Yohanes Rasul Wonogiri. Seluruh rangkaian upacara tersebut telah diatur secara seksama oleh Ketua Lingkungan Kajen, Bapak Suroto.

Beristirahatlah dalam damai, Bapak Yohanes Suyanto HS.

(Bambang Haryanto).


kkk

3 komentar:

kreasijaskes mengatakan...

maju terus kajen blog salam kenal dari saya alumni smp kanisius tahun 1987 saya asli ngadirojo mlokowetan tugas di kalimantan barat, kalau ada blog gereja st yohanes rasul wonogiri tolong kasi tahu saya.

kreasijaskes mengatakan...

maju terus kajen blog salam kenal dari saya alumni smp kanisius tahun 1987 saya asli ngadirojo mlokowetan tugas di kalimantan barat, kalau ada blog gereja st yohanes rasul wonogiri tolong kasi tahu saya.

kreasijaskes mengatakan...

maju terus kajen blog salam kenal dari saya alumni smp kanisius tahun 1987 saya asli ngadirojo mlokowetan tugas di kalimantan barat, kalau ada blog gereja st yohanes rasul wonogiri tolong kasi tahu saya.